Menjadi penyedia solusi pada industri travel khususnya reservasi dan ticketing yang mudah dan terdepan degan dukungan teknologi IT. Harus meminimalkan campur tangan operator baik dalam proses reservasi, issued ticket maupun top up/pembayaran. Tujuannnya adalah mengurangi biaya tak terduga yang timbul seperti waktu tunggu, biaya komunikasi, dan yang terpenting hilangnya opportunity untuk mendapatkan revenue karena proses yang berbelit. Hasil akhirnya adalah kecepatan dan keakuratan yang dibutuhkan sub agent dan customer untuk memberikan layanan prima dapat tercapai.
Menjadikan setiap individu mampu mencari kebutuhan perjalanan baik untuk dijual maupun digunakan oleh dirinya sendiri. Misi ini tertuang dalam produk sistem reservasi yang handal yang dapat digunakan oleh setiap orang untuk kebutuhan pribadi maupun mengembangkan bisnis travel.
#SemuaIkutPergi
SIP Travel dengan legalitas PT Salsabila Indonusa Palapa telah melayani klien hingga 10 tahun sejak tahun 2013. Dengan pengalaman sebagai penyedia jasa wisata dengan klien dari berbagai perusahaan swasta maupun pemerintah SIP Travel terus mengembangkan produk dan layanannya. Pada akhir tahun 2022, SIP Travel membuat kampanye #SemuaIkutPergi. SIP Travel percaya kebutuhan liburan setiap individu sangat spesifik, sehingga produk yang dibuat perlu menyesuaikan kebutuhan tersebut (Private Tour). SIP Travel terus berupaya mengembangkan relasi dengan berbagai penyelenggara wisata sehingga dapat memberikan rekomendasi yang tepat. SIP Travel akan mendapingi klien mulai dari merencanakan liburan, memberikan rekomendasi untuk transportasi, akomodasi, atraksi, serta konsumsi yang sesuai dengan kebutuhan klien.
“Kami percaya bahwa perjalanan wisata bukan hanya tentang destinasi dan aktivitas, tetapi juga tentang pengalaman dan kenangan. Kami mengambil komitmen untuk memberikan layanan yang terbaik dengan tim yang profesional untuk membantu merencanakan perjalanan wisata sesuai dengan kebutuhan klien. Kami akan terus berinovasi dan meningkatkan kualitas. Kami mengedepankan prinsip-prinsip keberlanjutan dan tanggung jawab sosial. Kami percaya bahwa value yang kuat akan membuat kami terus berkembang dan menjadi pilihan dalam industri pariwisata.” Ibadurrahman